gravity adventure

29/05/11

Cara membuat artikel bahasa inggris

Do you want to share?

Do you like this story?

Untuk mendatangkan pengunjung atau traffic melalui search engine, salah satu cara yang disarankan oleh para Professional Internet Marketer adalah membuat artikel yang unik sesuai dengan keyword yang kita bidik. Bagi pemula seperti kita yang baru belajar internet marketing, apalagi tidak memiliki kemampuan menulis yang baik, tentu saja menulis artikel (apalagi harus dalam bahasa inggris) yang unik adalah sebuah mission impossible.

Jangankan menulis artikel dalam bahasa inggris yang berisi 300 kata atau lebih, menulis artikel dalam bahasa Indonesia saja susahnya setengah hidup….bukan begitu teman-teman? Belum lagi kemampuan bahasa inggris kita yang pas-pas-an.

Cara membuat artikel bahasa inggris
Ezine Articles | Tempat Mencari Artikel


Tapi, sekarang kita yang baru belajar internet marketing tidak perlu takut atau minder jika ingin menulis artikel dalam bahasa inggris. Berikut ini tips dan tricks bagaimana cara menulis artikel dalam bahasa inggris yang unik dengan cara mudah dan cepat:
Persiapan :
  1. Tentukan tema tulisan yang akan kita buat. Perhatikan keyword atau kata kunci yang sudah kita targetkan.
  2. Cari artikel yang memiliki kesamaan tema dengan tema yang sudah ditentukan. Katakanlah kita sedang ingin menulis tentang : “How to Drive Safely”, maka kita dapat mencari 5 artikel pembanding yang tema tulisannya sama. Copy, paste, dan save untuk sementara sebagai referensi.
  3. Gunakan juga search engine misalnya google untuk mendapatkan setidaknya 5 artikel yang mirip dan sesuai dengan tema. Kita juga bisa mencarinya di EzineArticles.com. Di sana kita bisa mendapatkan ratusan ribu artikel yang unik dan sudah dikumpulkan berdasarkan kategori, misalnya : Finane, Health, Games, Automotive, dan lain-lain.
Selanjutnya kita bisa memulai menulis artikel dengan cara :
  1. Buat dulu artikel dalam bahasa Indonesia, kemudian gunakan Google Translate untuk menterjemahkan ke dalam bahasa inggris. Oh ya, harus diingat bahwa hasil terjemahan Google Translate tidak selalu benar dan tepat. Kita harus tetap memperhatikan tata bahasa dan arti setiap kata hasil terjemahan tersebut. Tetapi dengan Google Translate, setidaknya dapat mempercepat proses penulisan artikel berbahasa inggris.
Atau kita bisa gunakan cara:
  1. Setelah kita mendapatkan artikel berbahasa Inggris yang sudah dicopy dan disimpan untuk pembanding, maka tulis ulang kalimat per kalimat sesuai pemahaman dan dengan gaya bahasa kita sendiri. Gabungkan kalimat-kalimat yang sudah kita tulis ulang tersebut sehingga menjadi sebuah artikel berbahasa inggris yang terdiri dari 300 kata atau lebih.
  2. Dalam menulis ulang artikel berbahasa inggris, sebaiknya kita fokus pada arti atau pemahaman sebuah kalimat secara keseluruhan, bukan arti dari setiap kata. Kalau kita mengartikan kata demi kata, biasanya sih akan bingung dan jadi kacau arti kalimatnya.
Gimana nih teman-teman? Sudah mulai lancar belajar menulis artikel berbahasa inggris? Ingat lho….kemampuan menulis artikel sendiri dan dalam bahasa inggris adalah sebuah nilai plus untuk kita yang ingin belajar internet marketing. Yukkk…kita praktek tips dan trick tadi…. kalau teman-teman punya tips dan tricks sendiri, jangan sungkan untuk tulis komentar dan berbagi dengan yang lain.

Sumber: www.belajarinternet-marketing.com

YOU MIGHT ALSO LIKE

18 comments:

arev tyan mengatakan...

sip!langsung mencoba,,thanx infonya gan!

Blogger Bodoh mengatakan...

Saya harap manjur Gan .....
Tak cobain yach ..!

yoyo mengatakan...

di coba ah resepnya... lanjut ke TKP gan

skams mengatakan...

aku coba, infonya penting beud nich

Penulis Content mengatakan...

Kalo pake cara copas trus direwrite gmn gan.....Gak efisien ya....Tapi cara yang agan berikan patut aku coba dan sekalian aku belajar bahasa inggris...

Firman mengatakan...

mantap juga tipsnya, akan dipraktekan sebaik mungkin

Andi Zulkifli mengatakan...

Saya mau coba juga ni resepnya, soalnya lagi butuh artikel bahasa inggris buat blog aku, he he he

Salam kenal

toko herbal online mengatakan...

mantaff...thanks :)

Find My Article mengatakan...

Bisa juga kalau mau cari contoh article bahasa Inggris disini FindMyArticle

Jos mengatakan...

lagi belajar nulis bahasa inggris nih mas makasih

Anonim mengatakan...

tipsnya berguna banget lagi mau mulai buat blog nih masih bingung mo di isi apa ?? :P

Unknown mengatakan...

Dicoba ya.. :)
Oh iya, saya sudah Follow kamu, kalau berkenan, follow aku juga ya mas, thanks :)

keluarga sakinah mengatakan...

wehehe..biasanya saya nulis di google translate, trus dicopy. dan ternyata memang, yang nulis sendiri pusing kok hasil translate google

jaka mengatakan...

ok broww

http://zhafranahmad.blogspot.com

jaka mengatakan...

ok broww

http://zhafranahmad.blogspot.com

jaka mengatakan...

ok broww

http://zhafranahmad.blogspot.com

akang sam mengatakan...

wah keren gan, sangat membantu sekali.

lowongan kerja mengatakan...

Masih susah sob, menyusun kalimat yang benar dalam bahasa inggris yang susah, kadang-kadang terbalik.:)

Posting Komentar

Advertisements

Advertisements